Liga Italia

Hasil Liga Italia AS Roma vs Juventus: Kean Baru 30 Detik Main Sudah Dikartu Merah, Bianconeri Kalah

Senin, 6 Maret 2023 04:54 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor:
© REUTERS/Massimo Pinca
Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic saat melakukan tendangan bebas ke gawang AS Roma di Liga Italia. Copyright: © REUTERS/Massimo Pinca
Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic saat melakukan tendangan bebas ke gawang AS Roma di Liga Italia.
Babak Kedua

Gianluca Mancini mencetak gol spektakuler dari luar kotak penalti pada (53’) yang mana tendangan kerasnya itu meluncur deras ke kiri gawang Juventus dan tak bisa dihalau oleh Wojciech Szczesny.

Juan Cuadrado nyaris menyamakan kedudukan lewat tendangan bebasnya yang sayangnya masih membentur kiri tiang gawang AS Roma pada menit ke-59.

Usaha Lorenzo Pellegrini untuk menggandakan keunggulan masih belum berhasil setelah sundulannya pada menit ke-60 masih melebar ke kanan gawang Bianconeri.

Wojciech Szczesny melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis sundulan Chris Smalling dari situasi tendangan pojok pada menit ke-75.

Angel Di Maria berhasil lolos dari penjagaan bek Roma dan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang untungnya masih bisa dimentahkan oleh Rui Patricio pada menit ke-78.

Hingga menit ke-80 ini Juventus tampak masih unggul dalam segi penguasaan bola dari AS Roma dengan perbandingan 41:59.

Moise Kean masuk pada menit ke-90 dengan menggantikan Juan Cuadrado. Namun, sang pemain sudah berulah dengan melakukan pelanggaran keras sehingga langsung diganjar kartu merah.

Hal itu tentu tak menguntungkan Bianconeri di tengah situasi mereka butuh gol cepat, tetapi sang Kean sudah diusir wasit hanya sekitar 30 detik masuk sebagai pemain pengganti.

Usaha Federico Chiesa untuk menyamakan kedudukan masih belum berhasil setelah sepakan jarak jauhnya pada menit ke-90+7 masih melambung di atas gawang Rui Patricio.

Kedudukan 1-0 bagi kemenangan Giallorossi bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga Liga Italia antara AS Roma vs Juventus.

Susunan pemain

AS Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Ibanez, Nicola Zalewski, Bryan Cristante, Nemanja Matic, Leonardo Spinazzola; Lorenzo Pellegrini, Giorgio Wijnaldum; Paulo Dybala.

Juventus (3-5-1-1): Wojciech Szczesny, Danilo, Bremer, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Nicolo Fagioli, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Angel Di Maria; Dusan Vlahovic.