Tottenham vs Milan: Uji Soliditas Skuad Stefano Pioli di Liga Champions
Dalam pertandingan melawan Fiorentina, Stefano Pioli sebenarnya mencadangkan beberapa pemain. Salah satunya adalah Rafael Leao yang digantikan dua pemain lain.
Ante Rebic dicoba untuk menggantikan Rafael Leao, mengingat pemain yang satu ini bisa bermain sebagai gelandang serang.
Untuk mendampingi penyerang asal Kroasia tersebut, AC Milan menurunkan Charles De Ketelaere yang sejak awal ingin dicoba sebagai salah satu gelandang serang.
Hanya saja, dua pemain ini gagal menghadirkan efek serupa Rafael Leao di dalam lapangan, sehingga serangan AC Milan pun gagal total.
Charles De Ketelaere kemudian semakin menjadi sorotan, mengingat pemain muda yang satu ini justru mencetak lebih banyak kartu kuning daripada assist.
Kondisi inilah yang akan coba diredam oleh AC Milan dalam pertandingan kontra Tottenham Hotspur, mengingat mereka tak punya pilihan selain menang.
Charles De Ketelaere kemungkinan akan menjadi pemain cadangan dalam laga Tottenham vs Milan, mengingat performa buruknya dalam pertandingan melawan Fiorentina.
Tentu saja, soliditas AC Milan akan diuji dalam laga Liga Champions kali ini, mengingat Tottenham Hotspur bukanlah tim sembarangan.
Ada Antonio Conte yang masih duduk di kursi pelatih Tottenham Hotspur dan cukup hafal dengan karakter permainan AC Milan garapan Stefano Pioli.
Tentu saja, laga Liga Champions antara Tottenham vs Milan akan menjadi ujian berat untuk Stefano Pioli sebagai pelatih.
Sumber: France24