Liga Champions

Ketar-ketir Jelang Bayern vs PSG, Julian Nagelsmann Wanti-wanti Ingin Matikan Sosok Ini

Rabu, 8 Maret 2023 17:22 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Sarah Meyssonnier
Pelatih The Bavarian, Julian Nagelsmann, mewanti-wanti anti ingin matikan sosok ini jelang laga Liga Champions (UEFA Champions League) antara Bayern vs PSG. (Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier) Copyright: © REUTERS/Sarah Meyssonnier
Pelatih The Bavarian, Julian Nagelsmann, mewanti-wanti anti ingin matikan sosok ini jelang laga Liga Champions (UEFA Champions League) antara Bayern vs PSG. (Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier)

FOOTBALL265.COM – Pelatih The Bavarian, Julian Nagelsmann, mewanti-wanti anti ingin matikan sosok ini jelang laga Liga Champions (UEFA Champions League) antara Bayern vs PSG.

Julian Nagelsmann akan melakoni pertandingan Liga Champions 2022-2023 antara Bayern vs PSG, yang berlangsung di Allianz Arena, Kamis (09/03/23) pukul 03.00 WIB.

Duel yang mempertemukan antara Bayern vs PSG dalam semifinal leg kedua Liga Champions 2022-2023 menjadi laga yang sangat penting bagi Julian Nagelsman.

Pasalnya Julian Nagelsmann ingin mendapatkan trofi Liga Champions pertama bersama dengan Bayern Munchen sebagai pelatih.

Tentunya, keadaan itu dilakukan untuk mengikuti jejak pendahulungya, Hansi-Dieter Flick, yang berhasil mempersembahkan 1 trofi Liga Champions 2019-2020.

Maka dari itu kemenangan melawan Paris Saint Germain menjadi hal yang wajib dilakukan oleh tim besutan Julian Nagelsmann.

Terlebih lagi, Bayern Munchen akan tampil di hadapan pendukungnya sendiri. Sehingga, kekalahan melawan PSG akan menjadi hal yang memalukan.

Kendati demikian, Bayern Munchen, lantas tidak boleh meremehkan kualitas yang dimiliki oleh penggawa Paris Saint Germain.

Hal tersebut dikarenakan The Bavarian, julukan Bayern Munchen, pernah kalah dari PSG dalam ajang Liga Champions 2020-2021 di Allianz Arena, dengan skor 2-3.

Dengan demikian, Julian Nagelsman mewanti-wanti anak asuhnya agar bisa mematikan sosok berbahaya dalam laga Liga Champions 2022-2023 antara Bayern vs PSG.