FOOTBALL265.COM – Pelatih La Beneamata, Simone Inzaghi, acuhkan kritik yang datang menjelang pertandingan Liga Champions (UEFA Champions League) antara Porto vs Inter.
Simone Inzaghi akan melakoni pertandingan Liga Champions 2022-2023 antara Porto vs Inter, yang berlangsung di Estadio Do Dragao, Rabu (15/3/23) pukul 03.00 WIB.
Duel yang mempertemukan antara Porto vs Inter Milan dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 menjadi laga yang sangat penting bagi Simone Inzaghi.
Hal tersebut dikarenakan Simone Inzaghi harus memenangkan pertandingan Porto vs Inter, demi melangkah lebih jauh dalam Liga Champions 2022-2023.
Keadaan itu wajib dilakukan oleh Simone Inzaghi apabila dirinya ingin tetap membuat seluruh petinggi dan pendukung Inter percaya kepadanya.
Sehingga, Simone Inzaghi bisa duduk nyaman dan lebih lama lagi menjadi pelatih La Beneamata, julukan Inter Milan.
Pasalnya, Simone Inzaghi baru-baru ini mendapatkan kritik akibat penampilannya yang kurang maksimal dalam menukangi Inter Milan.
Meskipun sejatinya Inter duduk di peringkat 2 Liga Italia 2022-2023. Namun, mereka tertinggal 18 poin dari Napoli yang berada di puncak klasemen.
Sehingga, Simone Inzaghi wajib memenangkan trofi Liga Champions 2022-2023, atau minimal mencapai partai final.
Kendati demikian, Simone Inzaghi justru mengacuhkan kritikan yang datang kepadanya menjelang pertandingan Liga Champions 2022-2023 antara Porto vs Inter.