Liga Italia

Klasemen Liga Italia: Dibikin Kecele Tim Papan Bawah, AC Milan Gagal Tembus 3 Besar

Selasa, 14 Maret 2023 05:10 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Daniele Mascolo
Olivier Giroud menanduk bola yang berbuah gol di laga AC Milan vs Salernitana (14/04/23). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo) Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Olivier Giroud menanduk bola yang berbuah gol di laga AC Milan vs Salernitana (14/04/23). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

FOOTBALL265.COM – Klasemen Liga Italia (Serie A) 2022/23 pekan ke-26, Selasa (14/03/23), di mana AC Milan gagal menembus tiga besar usai dijegal tim papan bawah.

AC Milan memiliki kesempatan besar menggusur Lazio dan menyamai poin Inter Milan saat menjamu Salernitana di San Siro, Selasa (14/03/23) dini hari WIB.

Bertanding di hadapan pendukungnya sendiri, tim berjuluk Rossoneri itu harus puas bermain imbang melawan tamunya tersebut.

Padahal, tim besutan Stefano Pioli itu mampu tampil dominan sepanjang laga, dengan menguasai 64 persen bola dan menciptakan 24 kesempatan mencetak gol.

Namun dari 24 kesempatan itu, hanya empat tembakan saja yang mengarah ke gawang Salernitana yang dijaga Guillermo Ochoa.

Salah satunya adalah tandukan Olivier Giroud yang berhasil membuat AC Milan unggul di penghujung babak pertama atas Salernitana.

Keunggulan di akhir babak pertama itu lantas mampu disamakan oleh tim tamu lewat gol Boulaye Dia memanfaatkan keroposnya pertahanan AC Milan.

Meski mendapat beragam peluang di sisa waktu yang ada, Zlatan Ibrahimovic dkk gagal menambah golnya sehingga skor 1-1 bertahan hingga laga usai.

Hasil imbang itu membuat tim asal Kota Mode tersebut harus puas mengantongi satu poin, sehingga gagal menggusur Lazio di peringkat ketiga dan menyamai poin Inter Milan di posisi kedua.

Hampir sama dengan AC Milan, hasil ini imbang ini membuat Salernitana tak beranjak dari peringkat ke-16. Akan tetapi, satu poin ini sudah cukup membuat I Granata menjauh perlahan dari zona merah.