Bursa Transfer

AC Milan Ketar-ketir, Chelsea Diam-diam Kepincut Brahim Diaz

Senin, 20 Maret 2023 03:17 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Daniele Mascolo
Brahim Diaz dalam pertandingan Liga Italia antara AC Milan vs Juventus Copyright: © Reuters/Daniele Mascolo
Brahim Diaz dalam pertandingan Liga Italia antara AC Milan vs Juventus
Brahim Diaz Jadi Pengganti Mason Mount?

Ketertarikan Chelsea akan Brahim Diaz sendiri tak lepas dengan adanya kabar bahwa The Blues bakal kehilangan salah satu penggawanya, Mason Mount.

Pemain berusia 24 tahun itu disebutkan akan hengkang karena urung memperpanjang masa baktinya yang akan habis pada 2024.

Beredar kabar, kepergiannya pun tinggal menunggu waktu saja. Dan Liverpool digadang-gadang akan menjadi pelabuhan barunya.

Namun, mendatangkan Brahim Diaz bukanlah sebagai pengganti Mason Mount belaka, melainkan juga alternatif andai Chelsea gagal mempermanenkan Joao Felix.

Sebagai informasi, Chelsea ingin menjadikan status Joao Felix sebagai pemain pinjaman menjadi milik permanen pada musim panas mendatang.

Namun, Chelsea enggan mengeluarkan mahar besar yang diminta Atletico Madrid. Disebutkan, Los Rojiblancos meminta mahar di atas 100 juta poundsterling karena kontraknya baru diperpanjang.

Sedangkan Chelsea hanya berani membayar maksimal 80 juta poundsterling saja, karena tengah dihantui ancaman Financial Fair Play.

Karenanya, andai Joao Felix gagal dipermanenkan, Brahim Diaz pun akan menjadi opsi bagi Chelsea untuk mengatasi kepergian Mason Mount.

Brahim Diaz sendiri bisa dikatakan menjadi salah satu pemain muda terbaik di lima liga top Eropa, sejak menjalani masa peminjaman bersama AC Milan.

Dalam 110 laga yang ia mainkan bersama Rossoneri, eks jebolan Malaga ini mampu menciptakan 16 gol dan 10 assist.

Sumber: Mirror

Baca berita sepakbola dan olahraga lainnya di Google News