Burundi Punya Pemain Eropa, Begini Respons Kiper dan Striker Timnas Indonesia
"Kemarin kami juga sudah dikasih lihat cuplikan pertandingan mereka juga, sudah menonton. Kami kemarin melihat pertandingan mereka lawan Kamerun juga, jadi sudah ada bayangan buat lawan besok," tambahnya.
Dendy menyampaikan, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berpesan supaya mereka tak ciut duluan sebelum bertanding. Mental baja dibutuhkan untuk bisa taklukan lawan.
"Pesannya disuruh mempelajari saja, jadi biar kita tahu apa kelemahan dan sama kekuatan mereka," tuntasnya.
Untuk persiapan lawan Burundi, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain. Tapi, Shayne Pattynama belum bisa bergabung dan jalani debut lantaran perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI belum rampung.
Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan akan mempersiapkan skuad Garuda dengan baik, supaya bisa raih kemenangan atas Burundi. Shin Tae-yong akan maksimalkan pemain yang ada, walau tidak full team.
Sementara itu, Timnas Burundi pun sudah datang di Jakarta pada Selasa (21/03/23) malam dan menjalani latihan di lapangan latihan JIS. Tim lawan membawa 30 pemain.
Baca berita sepak bola dan olahraga lainnya di Google News