Liga Indonesia

Ilija Spasojevic Ungkap Motivasi Berbeda Bali United Jelang Hadapi Arema FC

Minggu, 26 Maret 2023 21:41 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Subhan Wirawan
© Arif Rahman/Football265.com
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, saat pertandingan Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022 menghadapi Persib Bandung di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (12/06/22). Copyright: © Arif Rahman/Football265.com
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, saat pertandingan Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022 menghadapi Persib Bandung di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (12/06/22).

FOOTBALL265.COM - Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, menilai timnya dalam kondisi sangat bagus menuju partai tunda Liga 1 2022/2023 melawan Arema FC. Ada motivasi berbeda untuk laga di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (27/3/23).

Bali United mengalami situasi berbeda pada putaran kedua ini. Mereka harus jadi tim musafir karena Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.

Dari 13 pertandingan yang sudah dijalani pada putaran kedua, Bali United hanya menang tiga kali, draw enam kali dan kalah empat kali.

Dengan tambahan hanya 15 poin,  Bali United harus rela tergusur ke posisi enam pada klasemen sementara Liga 1.

Kini, Bali United menyisakan empat partai lagi, salah satunya melawan Arema FC. Ilija Spasojevic mengatakan tim dalam situasi bagus menuju laga melawan Arema FC.

Situasi bagus itu tak lepas dari kesempatan pulang ke Bali pada 17 Maret 2023 lalu. Dalam satu pekan, mereka memiliki waktu bersama dengan keluarga.

"Motivasi terbesar adalah keluarga dan suporter. Kita sudah beberapa bulan ini tanpa keluarga dan Semeton. Situasi itu berpengaruh ke klasemen dan itulah kenapa kita tidak seperti dua tahun sebelumnya," kata Ilija Spasojevic, Minggu (26/3/23).

Setelah memiliki waktu sepekan bersama keluarga, Bali United kembali berangkat ke Jakarta. Menurut Spaso, kepulangan ke Bali membuat suasana tim sekarang menjadi berbeda.

Ada motivasi lebih yang ingin ditunjukkan Serdadu Tridatu pada laga melawan Arema FC. Bali United ingin menutup rentetan laga tanpa kemenangan.

"Kemarin kita sudah di Bali. Ada semangat baru karena tim sudah bertemu keluarga, setelah cukup lama kita kerja keras. Saya berharap kita bisa menunjukkan permainan terbaik," tutur Spaso.