Bola Internasional

Geram Timnas Spanyol Kalah, Rodri Sebut Taktik Skotlandia Seperti 'Sampah'

Kamis, 30 Maret 2023 11:50 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© Jose Manuel Vidal/Getty Images
Robert Lewandowski berduel dengan Rodrigo di laga Euro 2020 Spanyol vs Polandia. Copyright: © Jose Manuel Vidal/Getty Images
Robert Lewandowski berduel dengan Rodrigo di laga Euro 2020 Spanyol vs Polandia.
Taktik Skotlandia Seperti Sampah

Penampilan Skotlandia di babak kualifikasi Euro 2024 mampu membuat mata seluruh penikmat sepak bola tertuju pada mereka.

Pasalnya tim yang dinahkodai oleh Steve Clarke tersebut mampu mencuri kemenangan di 2 laga awal kualifikasi Euro 2023.

Sebelumnya, Skotlandia berhasil menang dengan skor tiga gol tanpa balas ketika menjamu Siprus di pekan pertama kualifikasi Euro 2024.

Rodri yang telah merasakan permainan menghadapi Skotlandia tidak tinggal diam usai tim nasional Spanyol secara mengejutkan dikalahkan.

Melansir dari The Guardians, pemain yang memiliki nama lengkap Rodrigo Hernandez Cascante itu menyebut taktik Skotlandia seperti sampah.

Hal tersebut dilandasi pada pola permainan yang ditampilkan oleh anak asuh Steve Clarke dalam pekan ke-2 kualifikasi Euro 2024.

Pasalnya, Rodri menganggap bahwa Skotlandia membuat Spanyol sulit menang dengan cara memprovokasi lawan dan membuang-buang waktu.

“Kami tetap harus menaruh hormat tapi bagi saya itu cukup licik. Mereka selalu membuang waktu dan memprovokasi Anda,” ungkap Rodri.

“Mereka membuat kami merasa frustasi dengan cara membuang-buang waktu. Padahal kami ingin pertandingan berjalan dengan cepat,” tambahnya dikutip The Guardians.

“Menurut kami ini bukan pertandingan sepak bola. Kami harus move on. Saya rasa wasit juga harus lebih memperhatikan masalah ini,” tegas Rodrigo Hernandez Cascante.

Sumber: The Guardians