Angkat Trofi Juara, Bintang Palestina Kenakan Jersey Timnas Indonesia
Mohammed Rashid merayakan kemenangan timnya di Liga Palestina dan Piala Liga Palestina 2023 dengan mengangkat trofi juara, serta menggunakan jersey Timnas Indonesia.
Mantan pemain Persib Bandung itu juga mempersembahkan kemenangan ini untuk orang-orang Indonesia yang sampai saat ini ikut memperjuangkan kedamaian Palestina.
"Alhamdulillah, satu (trofi) lainnya di bulan yang sama," ungkap Mohammed Rashid melalui Instagram-nya, Jumat (31/3/23).
"Saya bangga telah membantu tim saya memenangkan final kejuaraan dan liga di bulan yang sama," lanjut Rashid lagi.
"(Trofi) satu ini untuk orang-orang Indonesia yang luar biasa," tulis pemain sepak bola berkepala plontos itu.
Mengingat Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, dan terancam mendapat sanksi dari FIFA, Rashid pun mendoakan nasib sepak bola Tanah Air.
"Semoga Allah memberkahi kalian dan sepak bola di Indonesia akan sukses dan jadi lebih baik, karena kalian layak menjadi yang terbaik," ungkap Mohammed Rashid.
"Terima kasih untuk segala cinta, dan saya akan tetap berdoa untuk kalian," tuntas Mohammed Rashid.
Tak butuh waktu lama, unggahan foto Mohammed Rashid itu langsung disukai oleh puluhan ribu penggemar di Tanah Air, dan dikomentari oleh ribuan akun lainnya.