FOOTBALL265.COM - AC Milan adalah salah satu peminat dari Mateo Retegui di bursa transfer musim panas mendatang namun mereka mungkin kalah cepat dari Eintracht Frankfurt.
Die Adler kabarnya sudah selangkah lebih jauh dalam pendekatan mereka pada sang striker Italia kelahiran Argentina tersebut dan pastinya kans I Rossoneri untuk menyaingi semakin mengecil.
RAI melaporkan jika Frankfurt punya jaminan tempat utama untuk Retegui apabila mau datang ke Deutsche Bank Park musim depan.
Kepergian Daichi Kamada, yang kebetulan masuk dalam daftar target AC Milan juga, serta Randal Kolo Muani akan meninggalkan dua lubang besar di lini depan mereka yang bisa diisi oleh sang rising star.
Frankfurt punya pengalaman untuk memoles banyak striker yang kariernya sempat meredup maupun belum pernah mencicipi ketatnya liga top Eropa.
Sebut saja Andre Silva, Sebastien Haller, dan Luka Jovic. Semuanya kemudian menjelma menjadi predator gol handal sebelum dijual kembali dengan harga mahal.
Proses yang sama bisa terjadi juga pada Mateo Retegui. Meskipun digadang-gadang akan jadi bintang besar, namun pemuda 23 tahun itu masih minim pengalaman di benua biru.
Kariernya sejauh ini baru dihabiskan di Argentina saja dengan saat ini membela Tigre sebagai pinjaman dari Boca Juniors.
Bila ingin melebarkan sayap ke Eropa, tentu akan bijaksana untuk memilih tempat yang tidak terlalu menyedot perhatian seperti Liga Jerman dan Eintracht Frankfurt.
Pindah ke AC Milan mungkin terlihat lebih prestisius namun atensi pada mereka dan juga Liga Italia secara keseluruhan dapat membebaninya bila tanpa persiapan yang tepat.