Kualitas 3 Bek Tangguh yang Jadi Incaran Persis Solo untuk Liga 1 Musim Depan

Setelah perburuan Edo menemui hambatan, Persis Solo mendekati Yance Sayuri. Sama seperti Edo, saudara kembar Yakob Sayuri ini juga bisa menjadi bek kanan maupun bek kiri.
Yance disebut-sebut menjadi incaran Persis Solo karena ada rumor Abduh Lestaluhu akan hengkang musim depan. Yance yang tampil bagus sebagai bek kiri PSM dipandang cocok untuk diandalkan musim depan.
Kemungkinan Persis Solo merekrut Yance sangat terbuka lebar. Musim ini, kontrak Yance bersama saudara kembarnya juga sudah habis dan belum ada pengumuman tentang perpanjangan kontrak.
"Otomatis ketika ingin mendatangkan Yance juga diikuti Yakob Sayuri. Peluang mereka gabung Persis Solo cukup besar," ujar sumber yang dekat dengan beberapa agen pemain ini.
3. Fachruddin Aryanto
Fachruddin menjadi nama yang diburu untuk mengisi pos bek tengah. Dengan pengalaman panjang serta status sebagai penggawa Timnas Indonesia, Fachruddin sangat layak untuk memenuhi mimpi Persis Solo berada di papan atas musim depan.
Sebenarnya, bukan musim ini saja Persis Solo menginginkan Fachruddin. Musim lalu, pemain asal Klaten ini juga menjadi incaran namun memutuskan bertahan di Madura United.
Sumber INDOSPORT.com menyebut, dari nama-nama yang beredar, Fachruddin menjadi sosok dengan peluang paling besar gabung Persis Solo.
Jika sukses merekrut Fachruddin, suporter Persis Solo tak akan ketar-ketir lagi melihat cara bertahan tim pujaannya.
"Sekarang, semua pemain incaran Persis Solo yang menghubungi Edwin Klok (direktur olahraga Persis Solo) langsung. Yance, Yakob, Edo itu yang hubungi Edwin ," kata sumber INDOSPORT.com.