FOOTBALL265.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, berharap segera ada kejelasan tentang jadwal perebutan playoff Liga Champions Asia, melawan PSM Makassar. Sementara ini, Ilija Spasojevic dkk akan diliburkan.
Bali United resmi menutup kompetisi Liga 1 2022-2023 di peringkat lima dengan 54 poin pada klasemen akhir. Tiga poin terakhir didapat setelah Serdadu Tridatu menang atas PSIS Semarang 3-2 di Sleman, Rabu (12/4/23).
Sebenarnya, pada perencanaan awal, Bali United akan melakoni partai melawan PSM Makassar sebelum libur lebaran. Namun, karena jadwal kedua tim sangat padat lantaran adanya penundaan laga, duel ini pun diundur.
Informasi yang didapat INDOSPORT., partai Bali United melawan PSM Makassar baru akan digelar PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada bulan Mei.
Tim pemenang berhak maju ke playoff Liga Champions Asia 2023. Sementara tim yang kalah akan mengikuti Piala AFC 2023.
Stefano Cugurra Teco mengaku belum mendapat pemberitahuan resmi tentang duel jawara Liga 1 2021/2022 melawan jawara Liga 1 2022/2023 ini.
"Sampai sekarang belum ada surat resmi tentang kapan kita akan main dan di mana lokasinya. Kita tunggu informasi ini untuk membuat program," kata Teco.
Sembari menunggu informasi dari PT LIB dan PSSI, Teco mengatakan para pemain akan diberi jatah libur panjang.
Teco menyebut kompetisi musim ini sangat berat bagi Bali United. Mereka jarang pulang ke Pulau Dewata karena harus bermarkas di Stadion Maguwoharjo Sleman.
"Kita mau libur dahulu. Kita respect sama teman-teman Muslim karena akan merayakan Idul Fitri. Mereka bisa bertemu dengan keluarganya," kata Teco.
"Untuk yang non muslim, kita juga gunakan libur ini untuk istirahat dan bertemu dengan keluarga. Kita sudah lumayan lama berada di Jogja," lanjut Teco.