Liga Indonesia

Persija Kantongi Slot Asia, Skuat Musim Depan Belum Ada di Kepala Thomas Doll?

Minggu, 16 April 2023 10:20 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Laga Liga 1 antara Persija Jakarta vs PSS Sleman di Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Sabtu (15/04/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Laga Liga 1 antara Persija Jakarta vs PSS Sleman di Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Sabtu (15/04/23).

FOOTBALL265.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, masih belum mau membahas komposisi tim musim depan. Dia ingin beristirahat karena baru saja merampungkan Liga 1 Indonesia 2022-2023.

Diketahui, Persija sudah menutup perjalanan di Liga 1 2022-2023. Tim Macan Kemayora menyudahi rangkaian pertandingan musim ini dengan gaya berupa kemenangan telak.

Persija Jakarta sukses membungkam tamunya, PSS Sleman, dengan skor 5-0. Kemenangan ini terasa semakin istimewa lantaran mereka melakukannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Hasil ini otomatis membawa Persija finis di posisi ke-2 klasemen Liga 1 2022-2023 dengan torehan 66 poin dari 34 pertandingan. Mereka berpeluang tampil di babak play-off Piala AFC 2023-2024.

Bakal tampil di kejuaraan kontinental, tentu Persija Jakarta membutuhkan skuat yang lebih matang, namun Thomas Doll masih enggan membahasnya. Dia membutuhkan waktu libur terlebih dulu.

"Tidak tepat untuk bicara tentang musim baru. Kami menang 5-0 dan kami harus liburan dan bekerja untuk musim depan karena kami butuh liburan juga," ucap Thomas Doll, Sabtu (15/4/23).

Untuk membangun tim yang kuat dibutuhkan pembicaraan dengan petinggi klub. Tetapi, saat ini yang paling penting dirinya membutuhkan waktu istirahat.

"Membangun tim yang kuat pasti akan ada pembicaraan. Pemain mana yang masuk dan keluar karena kami butuh istirahat. Tak tepat bicara siapa yang keluar atau masuk, saya akan berbicara dengan manajemen," beber Thomas Doll.

"Ada waktunya nanti. Untuk sekarang, akan ada banyak pemain yang ditahan dan dikeluarkan tapi belum saat ini," tukas pelatih berkebangsaan Jerman tersebut.