Disebut yang Datang Saudara Kembarnya, Bayern Munchen Bakal Tendang Sadio Mane

Menurut laporan dari Florian Plettenberg, disampaikan bahwa Thomas Tuchel tidak akan mempertahankan Sadio Mane di musim panas mendatang.
Thomas Tuchel menilai jika Sadio Mane bukan pemain yang cocok untuk menjalankan proyeknya di Bayern Munchen.
Alhasil, Bayern saat ini dirumorkan ingin menjual Mane ke klub lain ketika jendela bursa transfer musim panas telah dibuka.
“Thomas Tuchel tidak akan mempertahankan Sadio Mane di musim panas,” kata Florian Plettenberg.
🚨 Thomas Tuchel will not retain Sadio Mané in the summer.
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) April 16, 2023
The striker is not the typical profile wanted by Tuchel and the club will seek to sell him. ❌🇸🇳
Bayern joke that they have signed "his twin brother, not Mané from Liverpool". 🫤
(Source: @Plettigoal) pic.twitter.com/AGxDyPRO2c
“Pemain itu bukanlah tipikal profil yang diinginkan Thomas Tuchel, sehingga klub akan berusaha menjualnya,” sambungnya.
Bahkan, hal yang mengejutkan adalah Bayern Munchen sempat mengeluarkan candaan jika yang mereka datangkan adalah saudara kembar Sadio Mane.
“Bayern bercanda bahwa mereka telah menandatangani ‘saudara kembarnya, bukan Mane dari Liverpool,” pungkas laporan tersebut.
Sebagai tambahan informasi, saat ini Sadio Mane baru mencetak enam gol setelah tampil dalam 20 pertandingan di Liga Jerman bersama Bayern Munchen.
Sedangkan pada musim terakhirnya bersama Liverpool, Sadio Mane berhasil mencetak 16 gol dari 34 pertandingan.
Sumber: Florian Pletternberg