In-depth

5 Pemain Gacor Minim Sorotan Liga Italia 2022/2023, Salah Satunya Incaran AC Milan Gantikan Leao!

Jumat, 28 April 2023 20:26 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS-John Sibley
Teun Koopmeiners (belakang). REUTERS-John Sibley Copyright: © REUTERS-John Sibley
Teun Koopmeiners (belakang). REUTERS-John Sibley
2. Teun Koopmeiners (Atalanta)

Di musim keduanya bersama Atalanta, Teun Koopmeiners kian menunjukkan jika ia adalah pemain yang hebat. Saat 2023/224 datang mungkin gelandang bertahan asal Belanda ini akan punya klub baru yang lebih mentereng.

Sorotan utama untuk La Dea musim ini bisa dibilang adalah Ademola Lookman dan Rasmus Hojlund, duo penyerang subur tim, namun kinerja Koopmeiners di lini sentral juga tidak boleh dilupakan.

Eks AZ Alkmaar itu bukan tipikal 'nomor 6' biasa karena ia lebih bertipe tekhnikal dan gemar membantu serangan. Hal itu dibuktikan dengan jumlah gol (7) dan assist-nya (3) yang terbilang banyak untuk pemain di posisinya.

Koopmeiners per 90 menit mencatatkan 1,7 tembakan dan juga 1,5 umpan kunci. Bukti jika pelatih Gian Piero Gasperini ingin agar sang pemain terlibat lebih sering dalam build up serangan sekaligus finisher.

Usia pemilik 15 caps timnas Belanda itu sangat tepat memilih Atalanta sebagai klub pertamanya di liga top Eropa. Ia punya kesempatan untuk membuktikan dna mengembangkan dirinya lebih sering.

3. Cristiano Biraghi (Fiorentina)

Tidak hanya pemain muda saja yang berhak masuk dalam daftar ini namun juga veteran seperti Cristiano Biraghi. Fullback kiri berusia 30 tahun itu adalah kunci kenapa Fiorentina bisa nyaman menduduki papan tengah Liga Italia.

Statistik membuktikan jika eks Inter Milan itu punya presentase kesuksesan membuat peluang sampai 74% alias yang tertinggi di kompetisi.

Jangan heran jika Biraghi sudah mengumpulkan empat assist sejauh ini dari 29 kali bermain. Jika menambahkan statistik dari kompetisi lain, maka jumlahnya menjadi 10.

Fiorentina sebaiknya bersegera untuk menambah durasi kontraknya yang akan segera berakhir pada Juli 2024 mendatang.

Kehilangan pemain berpengalaman seperti Biraghi akan mmebuat perjuangan musim depan untuk kembali ke papan atas Liga Italia tentunya akan semakin sulit.