Liga Indonesia

Godaan Klub Asia Barat dan Malaysia, Ambisi PSS Sleman Sulit Ditolak Marian Mihail

Sabtu, 29 April 2023 02:02 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Juni Adi
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Penyerang PSS Sleman, Saddam Gaffar, berusaha mengukur waktu dengan membawa bola ke pojok lapangan. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Penyerang PSS Sleman, Saddam Gaffar, berusaha mengukur waktu dengan membawa bola ke pojok lapangan.

FOOTBALL265.COM - Marian Mihail punya alasan kuat untuk menolak tawaran dari Asia Barat dan Malaysia demi gabung PSS Sleman.

Marian Mihail punya alasan kuat untuk menolak tawaran dari Asia Barat dan Malaysia demi gabung PSS Sleman. Mihail melihat tim Elang Jawa punya ambisi besar di Liga 1 musim 2023-2024.

Mihail baru saja diumumkan PSS Sleman sebagai pelatih baru pada kompetisi musim 2023-2024. Mihail diperkenalkan bersama beberapa staf kepelatihan, salah satunya eks Napoli, Bertrand Crasson.

Kehadiran Mihail cukup istimewa. Ia merupakan pelatih yang mengawali karir sejak tahun 1996, berbekal lisensi kepelatihan profesional serta ilmu dari sekolah sepak bola Perancis, Clairefontaine.

Sekolah itu cukup istimewa karena Arsene Wenger merupakan salah satu alumninya. Begitu pula dengan direktur teknik Perancis, Gerard Houllier.

Setelah mendapat penghargaan sebagai pelatih muda tahun 1996, ketika menangani sportul Studentesc Bucharest, ia gabung tim Steaua Bucharest sebagai sporting director.

Perjalanan bersama Steaua cukup manis karena raihan gelar juara liga serta piala super Rumania.

Keberhasilan menembus karir bagus di Rumania membuatnya diminati klub-klub Asia Barat. Ia pernah menjadi bagian dari tim Al Qrdaha (Suriah), Al Riyadh (Arab Saudi), Al Jaish (Kuwait), Al Jahra (Kuwait) dan Al Wahda (Uni Emirat Arab).

Pria yang memegang lisensi UEFA Pro sejak tahun 2005 ini kemudian diangkat federasi sepak bola Rumania sebagai direktur teknik. Jabatan itu dia emban cukup lama, mulai dari tahun 2011-2014.

Mihail juga dikenal sebagai salah satu guru dari pelatih-pelatih di Rumania. Ia merupakan instruktur teknis dan dosen untuk kursus kepelatihan lisensi UEFA Pro di Rumania.