Liga Italia

Inter Bantai Lazio, Simone Inzaghi Bikin Komentar yang buat AC Milan 'Gemetar'

Senin, 1 Mei 2023 20:10 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Daniele Mascolo
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo) Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)
Kunci Kemenangan Inter Milan

Simone Inzaghi blak-blakan jika salah satu kunci kemenangan Inter Milan atas Lazio adalah pergantian pemain yang tepat, dan semangat yang ia suntikkan kepada timnya.

"Saya mendapat respons yang bagus dari semua orang, semangat tim ini sangat gila," puji Inzaghi kepada timnya, selepas laga sengit di Liga Italia, Inter Milan vs Lazio.

"Pada akhir babak pertama, saya memuji tim. Kami tertinggal, tetapi itu sama sekali tidak pantas," ungkap pelatih 47 tahun itu.

"Kami hanya harus terus bermain seperti yang telah kami persiapkan. Kami harus tetap fokus dan percaya pada apa yang kami lakukan," tambah sang pelatih lagi.

Kemenangan ini membawa Inter Milan menyalip AC Milan lagi di top 4 klasemen sementara Liga Italia, meski sama-sama mengoleksi 57 poin dari 32 pertandingan.

Selain itu, ada satu hal lagi yang membuat AC Milan "gemetar". Kedua tim akan bersua di partai semifinal Liga Champions 2022/2023.

Dengan tren positif Inter Milan beberapa waktu terakhir, AC Milan yang hanya bisa bermain imbang 1-1 atas AS Roma, tentu harus mewaspadai rival sekota mereka.

Kedua tim akan bertemu pada Sabtu, (06/05/23) malam, pukul 23.00 WIB.

"Kami masih tertinggal di klasemen, tapi sekarang kami hanya harus terus melangkah," blak-blakan Simone Inzaghi kepada media.

Sebelum menjajal AC Milan di semifinal Liga Champions, Inter Milan akan terlebih dahulu meladeni tim papan bawah Liga Italia, yakni Verona, pada Kamis (04/05/23) dini hari.

Pada waktu yang sama, AC Milan juga akan menjalani ajang pemanasan terlebih dulu di Liga Italia, dengan melawan Cremonese, hari Kamis mendatang.