Rumor Transfer Liverpool: Siapkan Duit Banyak untuk Bruno Guimaraes
Liverpool kini pesimis dengan penandatanganan Jude Bellingham, tetapi mereka kini justru sangat yakin bisa memboyong Bruno Guimaraes dari Newcastle United.
Bruno Guimaraes sendiri merupakan pemain yang didatangkan Newcastle United dari Olympique Marseille pada bursa transfer musim dingin yang lalu.
Tepatnya pada 30 Januari 2022, Newcastle United merekrut Bruno Guimaraes dari dari Marseille dengan mahar sebesar 42,1 juta euro.
Biaya yang ditaksir setara dengan Rp731,7 miliar tersebut dikeluarkan Newcastle untuk mengontrak Guimaraes selama 4 tahun.
Berarti Bruno Guimaraes akan mengenakan seragam kebanggaan The Magpies, julukan Newcastle United, hingga 30 Juni 2026 mendatang.
Hingga saat ini, gelandang berpaspor Brasil tersebut telah menyumbangkan 9 gol dan 6 assist untuk Newcastle United.
Selain itu, Guimaraes adalah salah satu sosok yang membawa Newcastle United ke partai final Carabao Cup 2022-2023.
Melansir dari Fichajes, Liverpool tertarik untuk memboyong Bruno Guimaraes ke Anfield pada bursa transfer musim panas.
Bahkan, Liverpool siap untuk merogoh kocek yang tidak sedikit untuk merealisasikan kedatangan pemain berusia 26 tahun tersebut.
Hal tersebut dikarenakan Liverpool kabarnya siap untuk mengeluarkan uang sebanyak 100 juta euro, atau setara dengan Rp1,6 triliun.
Sumber: Fichajes