In-depth

Rumor Transfer Manchester United: 5 Pemain Masuk Keranjang, Sabitzer Ingin Bertahan

Kamis, 4 Mei 2023 23:20 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Carl Recine
Erik ten Hag dan para pemain Manchester United tertunduk lesu usai digilas Liverpool (05/03/23). (Foto: REUTERS/Carl Recine) Copyright: © REUTERS/Carl Recine
Erik ten Hag dan para pemain Manchester United tertunduk lesu usai digilas Liverpool (05/03/23). (Foto: REUTERS/Carl Recine)

FOOTBALL265.COM - Rumor bursa transfer Manchester United sepanjang Kamis (04/05/23) menghadirkan beberapa kabar mengejutkan, termasuk lima pemain masuk keranjang.

Pelatih Manchester United yakni Erik ten Hag baru saja memberikan sindiran kepada manajemen Setan Merah agar mau menyiapkan dana bursa transfer dengan nilai besar.

Berkaca kepada performa musim ini, Erik ten Hag sudah mengidentifikasi sektor mana saja yang harus diperkuat. Hal ini membuatnya ingin manajemen menyiapkan nominal besar di bursa transfer musim panas 2023.

Menurut laporan dari Manchester Evening News, setidaknya lima pemain baru yang sudah dimasukan ke dalam keranjang belanja Erik ten Hag.

Yang paling utama adalah sektor lini depan, di mana nama Harry Kane dan Lautaro Martinez tengah mencuat.

Bahkan kabar terbaru menyebut kalau Setan Merah berencana untuk melakukan tukar tambah demi bisa memboyong striker Inter Milan tersebut ke Old Trafford.

Selain lini depan, sektor gelandang, bek sayap kanan, serta kiper dan bek sentral juga menjadi perhantian Erik ten Hag.

Di sektor gelandang,  talenta muda Celta Vigo yakni Gabri Veiga sedang masuk radar. Kemudian Gelandang PSV Eindhoven, Ibrahim Sangare juga santer dirumorkan siap merapat ke Manchester United.

Bahkan pihak PSV Eindhoven kabarnya siap melepas Ibrahim Sangare bila Manchester United mampu membayar klausul rilis sebesar 33 juta pounds.