FOOTBALL265.COM - Skor tipis 2-1 jadi hasil akhir pertandingan pekan 35 Liga Inggris (Premier League) antara Manchester City vs Leeds United pada Sabtu (06/05/23) malam WIB.
Di hadapan publik Etihad Stadium, Ilkay Gundogan keluar sebagai pahlawan The Citizens dengan memborong dua gol kemenangan timnya sementara lesakan balasan The Whites dikemas oleh Rodrigo Moreno.
Tambahan tiga poin membuat City kian kokoh di puncak klasemen sementara dengan koleksi 82 angka atau unggul empat poin dari Arsenal.
Sementara itu Leeds kian rawan terjatuh ke zona degradasi mengingat 30 poin mereka dapat disalip oleh Nottingham Forest dan Everton yang saat ini berada di posisi 18 dan 19 pekan ini juga.
Bukan tugas yang mudah bagi manajer baru Sam Allardyche untuk lolos dari situasi ini mengingat sisa tiga laga timnya harus selalu menghadapi lawan-lawan berat.
Jalannya Pertandingan
Walau terkesan menyimpan tenaga dengan menurunkan sejumlah pemain rotasinya seperti Rico Lewis, Aymeric Laporte, dan Phil Foden namun Manchester City sama sekali tidak melemah.
Dua gol mereka bobolkan ke gawang Leeds United di babak pertama yang semua lahir dari kaki kapten tim yakni Ilkay Gundogan.
Lesakan pertama Gundogan tercipta di menit ke-19 buah kerja sama brilian. Kevin De Bruyne mengirim umpan melebar pada Riyad Mahrez di sisi kanan yang langsung memberikan cutback untuk sang pencetak gol yang menusuk lebih lamban sebelum melepas sepakan mendatar tanpa bisa diantisipasi kiper Joel Robles.
Delapan menit berselang kombinasi Mahrez dan Gundogan lagi-lagi berbuah angka bagi tuan rumah dengan cara yang benar-benar serupa dengan gol pertama. Seolah para pemain City sudah hafal sistem yang termudah untuk menjebol pertahanan lawan.
Skor 2-0 kemudian jadi skor pertandingan Manchester City vs Leeds United saat memasuki jeda pergantian babak.