In-depth

3 Fakta Beto Goncalves, Top Skorer Sepanjang Masa Madura United

Minggu, 7 Mei 2023 21:47 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© MO Madura United
Beto Goncalves stay di Madura United. Copyright: © MO Madura United
Beto Goncalves stay di Madura United.
Gelimang Trofi

Berkarier selama 16 tahun di Indonesia, lantas menghadirkan sejumlah prestasi. Beto pun menjadi pemain asing yang bergelimang trofi, baik secara tim maupun individual.

Soccerway dan Transfermarkt mencatat, Beto meraih trofi pertama langsung di musim pertama. Yakni ketika mengantar Persipura menjuarai ISL musim 2008/2009.

Trofi secara tim lainnya juga direngkuh Beto bersama Arema Cronus (Inter Island Cup 2014), Piala Gubernur Kaltim 2018 (Sriwijaya FC) dan Liga 2 musim 2021/2022 (Persis Solo).

Tak hanya itu, Beto juga melengkapinya dengan prestasi individu. Salah satunya ketika memenangi Liga 2 plus menjadi top skorer dengan 11 gol saat membela Persis Solo.

Beto juga menjadi top skorer Copa Indonesia 2007 (6 gol), lalu kompetisi ISL 2011/2012 (25 gol) dan juga ISC A 2016 (25 gol).

Top Skorer Sepanjang Masa

Dari sekian catatan statistik, menjadi top skorer sepanjang masa bagi Madura United adalah hal paling fenomenal yang diraih Beto Goncalves.

Dalam paparan Soccerway dan Transfermarkt, Beto mencatat secara total 38 gol selama 4 musim membela Madura United. Sebanyak 77 laga dilakoninya di Liga 1. 

Torehan inipun mengungguli Greg Nwokolo sebagai pemain paling lama yang membela Tim Laskar Sape Kerrab. Greg berkarir selama 5 musim di pulau garam.

Striker yang juga berstatus naturalisasi kelahiran Nigeria itu mencatat 23 gol dari total 82 pertandingan di Liga 1 selama periode 2017 sampai 2022.

Sehingga, Beto pun berpeluang besar untuk menyempurnakan statistiknya seiring perpanjangan kontrak dari Madura United untuk musim 2023/2024.