Rifad Marasabessy, Pemain Asal Tulehu ke-4 Arema FC dalam 5 Tahun Terakhir
Pemain serbabisa ini menjadi pemain kelahiran Tulehu paling sukses yang pernah berada di skuat Arema. Bahkan, karirnya berjalan dalam 3 kali periode di Malang.
Periode terbaik Hasim Kipuw adalah terjadi pada 2013. Bek yang datang dari Persija Jakarta itu tergabung dalam skuat los galacticos yang diusung Arema Cronus.
Dia tampil selama 28 laga dan nyaris mengantar Arema Cronus juara kompetisi ISL 2013. Sayang, Arema mesti puas sebagai runner-up dibawah Persipura.
Periode keduanya terjadi pada 2015. Meski kompetisi ISL terhenti dalam 2 laga, namun prestasinya cukup apik melalui trofi juara turnamen Inter Island Cup 2014 dan Bali Island Cup 2015.
Sementara periode ketiganya terjadi musim 2022/2023, saat didatangkan oleh Gilang Widya Pramana selaku presiden klub. Sayang, sinarnya redup dengan hanya tampil 5 kali hingga dipinjamkan ke Madura United.