FOOTBALL265.COM - Rumor transfer Juventus kembali mengguncang Eropa. Tak hanya Dusan Vlahovic, Samuel Iling-Junior juga dikabarkan dikirim menuju Aston Villa.
Dilansir dari laman Sky Sports, Aston Villa besutan Unai Emery berambisi ingin mendatangkan Dusan Vlahovic di bursa transfer musim panas mendatang.
"Aston Villa sedang mempertimbangkan langkah ambisius untuk mendatangkan Dusan Vlahovic, striker Juventus," tulis laman Sky Sports pada Jumat (05/05/23).
Bahkan, ratusan juta poundsterling siap digelontorkan oleh tim untuk memuluskan ambisi Unai Emery dalam mendatangkan Vlahovic dan pemain incaran lainnya.
Diketahui, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, nampaknya belum puas dengan performa Dusan Vlahovic musim ini.
Tercatat, Dusan Vlahovic baru mencetak 10 gol dari 25 penampilan bersama Juventus di Liga Italia 2022/2023. Ini bukan hasil yang ditargetkan oleh pelatih perfeksionis itu.
Allegri juga menguatkan Vlahovic agar tidak memikirkan tekanan dari banyak pihak, dan fokus membela Juventus di sisa waktu yang ada. Serie A menyisakan tiga laga terakhir.
"(Vlahovic) hanya perlu tetap tenang dan melewatinya. Saya harap ini bisa menjadi titik awal baginya dan Juventus," ungkap Massimiliano Allegri melalui laman DAZN.
Meski Dusan Vlahovic hampir pasti dilepas oleh Juventus, Bianconeri mematok harga yang cukup tinggi bagi klub peminat. Aston Villa harus memperhitungkan hal itu.
Vlahovic saja dibanderol di kisaran 70 juta hingga 80 juta euro, apalagi jika Aston Villa ingin memboyong pemain bintang lainnya, dan rumornya adalah Samuel Iling-Junior.