Ingin Pemain Elit Tapi Ekonomi Sulit, 'Sesepuh' Manchester City Jadi Solusi Barcelona
Ilkay Gundogan menjelma menjadi salah gelandang selit sejak memutuskan bergabung dengan Manchester City pada 2016 lalu.
Tercatat, Ilkay Gundogan telah menampilkan 300 pertandingan bersama Manchester City di semua ajang. Serta, mempersembahkan 58 gol dan 40 assist.
Catatan itu berbeda ketika Ilkay Gundogan masih membela Borussia Dortmund. Pasalnya, dia hanya mencetak 15 gol dan 20 assist dalam 157 laga yang dilakoni.
Tentunya banyak pertanyaan yang timbul mengenai kualitas Gundogan di musim depan, mengingat usianya berada di atas kepala tiga.
Meskipun begitu, gelandang kelahiran Gelsenkirchen tersebut dianggap masih bisa meneruskan performa apiknya di musim selanjutnya.
Terbukti, Ilkay Gundogan menjadi salah satu pemain yang berperan ketika Manchester City mampu mengalahkan Everton dengan skor 3-0.
Dalam pertandingan tersebut, Gundogan mampu menyumbangkan torehan 2 gol. Bahkan, dia memberikan assist kepada Erling Haaland dalam gol kedua Manchester City.
Melansir dari The Hard Tackle, Ilkay Gundogan hingga saat ini masih membiarkan proposal kontraknya bersama Manchester City.
Itu artinya, Ilkay Gundogan bisa didatangkan secara gratis oleh Barcelona di jendela bursa transfer musim panas mendatang.
Hal tersebut dikarenakan kontrak Ilkay Gundogan bersama dengan Manchester City akan berakhir pada 30 Juni 2023.
Sumber: The Hard Tackle