FOOTBALL265.COM - Juventus dan Arsenal patah hati usai mutiara Italia memutuskan untuk balikan dengan Inter Milan di bursa transfer musim panas.
Mutiara Italia yang dimaksudkan memilih bergabung dengan Inter Milan di bursa transfer selanjutnya adalah pemain Leeds United, Wilfried Gnonto.
Wilfried Gnonto merupakan salah satu winger yang lahir dari produk akademi sepak bola milik Inter Milan pada pertengahan 2020 lalu.
Saat ini, eks Inter Milan tersebut menjadi pemain yang paling diburu oleh dua raksasa Eropa, yakni Juventus dan Arsenal.
Juventus dan Arsenal tertarik untuk mendatangkan Wilfred Gnonto. Hal tersebut tidak terlepas dari performa impresif yang ditunjukkan oleh pemain berpaspor Italia tersebut.
Terbukti, Wilfried Gnonto selalu menjadi andalan Leeds United dalam melakoni semua pertandingan penting di musim ini, meskipun masih berusia 19 tahun.
Sebelumnya, Juventus memiliki keuntungan yang lebih banyak ketimbang Arsenal dalam usaha mendatangkan Wilfred Gnonto di bursa transfer akhir musim ini.
Pasalnya, Juventus berniat untuk menukarkan Weston McKennie ke Leeds United, untuk memboyong Wilfried Gnonto di bursa transfer selanjutnya.
Hanya saja, Arsenal mulai menunjukkan minat yang serius kepada Wilfried Gnonto. Bahkan, The Gunners akan menyiapkan 18 juta euro (Rp290 miliar).
Kendati demikian, Juventus dan Arsenal patah hati setelah Wilfried Gnonto berniat untuk kembali memperkuat Inter Milan lagi jika diberi kesempatan pada bursa transfer musim panas.