Hasil Liga Inggris Manchester City vs Chelsea: The Blues Gagal Nodai Pesta Juara Citizens

Seusai jeda, pertandingan Manchester City menjamu Chelsea semakin memanas. The Blues yang tidak tertinggal satu gol terus berupaya untuk membalas.
Pada menit ke-51, mantan pemain tuan rumah yakni Sterling melakukan tusukan yang membuat Ortega melakukan penyelamatan gemilang.
Tidak berhenti sampai di situ, Sterling kembali membuat fans City ketar-ketir pada menit ke-65. Beruntung Ortega kembali sigap mengantisipasi sepakan dari sang winger.
Pada menit ke-70, Manchester City akhirnya memasukan Kevin De Bruyne dan Erling Haaland. Chelsea juga terlihat melakukan beberapa rotasi.
Namun hingga wasit meniupkan peluit akhir babak kedua, skor 1-0 untuk kemenangan Manchester City tidak berubah.
Susunan Pemain
Manchester City (4-3-3): Stefan Ortega; Kyle Walker, Manuel Akanji (57' John Stones), Aymeric Laporte (78' Rodri), Sergio Gomez (78' Kevin De Bruyne); Rico Lewis, Kalvin Phillips, Phil Foden; Riyad Mahrez (74' Erling Haaland), Julian Alvarez, Cole Palmer.
Pelatih: Pep Guardiola.
Chelsea (3-4-1-2): Kepa Arrizabalaga; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Wesley Fofana; Cesar Azpilicueta, Enzo Fernandez, Ruben Loftus-Cheek (81' Carney Chukwuemeka), Lewis Hall (81' Kalidou Koulibaly); Conor Gallagher (69' Mykhailo Mudryk); Kai Havertz (85' Christian Pulisic), Raheem Sterling (69' Noni Madueke).
Pelatih: Frank Lampard.