Rumor Transfer Liverpool: Mac Allister Jadi Pemain Baru, Ganggu Buruan Barcelona
Liverpool dan Arsenal dikabarkan tertarik untuk merekrut gelandang bintang Bayern Munchen, Joshua Kimmich, pada bursa transfer 2023 nanti.
Joshua Kimmich menjadi salah satu gelandang bertahan jempolan di Eropa saat ini yang juga bisa bermain sebagai bek kanan dan masa depannya di Bayern Munchen saat ini masih abu-abu.
Marca juga melaporkan bahwa Barelona juga tengah memantau pria berpaspor Jerman itu dan La Blaugrana pastinya akan bersaing dengan Liverpool dan Arsenal.
Terlebih lagi, Barcelona perlu mencari pengganti Sergio Busquets yang bakal angkat kaki pada akhir musim nanti dan Xavi Hernandez sudah bertitah mencari gelandang pivot akan menjadi prioritas utama klub nanti.
Hanya saja harga Joshua Kimmich tentu saja tak murah dan Bayern Munchen diperkirakan bakal membanderol sang pemain di angka 80 juta euro.
Nilai tersebut tentu tak bisa disanggupi oleh Barcelona, yang tengah krisis finansial saat ini, sehingga mereka kiranya akan menumbalkan Ansu Fati, Nico Gonzales, Ferran Torres, dan Sergino Dest demi membuat harganya jauh lebih murah.
Bagi Liverpool, hadirnya gelandang berusia 27 tahun itu ke Anfield Stadium tentu saja bakal menjadi kabar apik bagi the Reds.
Lini tengah the Reds kiranya bakal lebih berenegik lagi pada musim depan karena adanya Joshua Kimmich dan Alexis Mac Allister nanti.
Selain itu, Joshua Kimmich juga dipandang sebagai pemain upgrade dari Fabinho yang tengah mengalami penurunan performa saat ini.
Jika Fabinho tak dijual Liverpool, pria asal Brasil itu tentu harus bersaing dengan Joshua Kimmich demi mendapatkan jaminan starting line-up di bawah asuhan Jurgen Klopp.
Sumber: Caught Offside