Liga Indonesia

Arema FC Resmikan 2 Pemain Berdarah Afrika, Charles Ngoy dan Ichaka Diarra

Selasa, 30 Mei 2023 19:32 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© MO Arema FC
Arema FC resmi mengangkat Wiebie Dwi Andriyas sebagai manajer tim gantikan M. Ali Rifki. (Foto: MO Arema FC) Copyright: © MO Arema FC
Arema FC resmi mengangkat Wiebie Dwi Andriyas sebagai manajer tim gantikan M. Ali Rifki. (Foto: MO Arema FC)
Segera Lengkap

Situasi ini lantas membuat komposisi pemain asing Arema FC akan segera lengkap untuk berlaga pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 nanti.

Sebelum mersmikan Ichaka Diarra dan Charles Lokoli Ngoy, tim berjulukan Singo Edan juga telah mendatangkan striker kebangsaan Brasil, Gustavo Almeida Dos Santos.

Dengan ini, slot untuk pemain asing Arema FC sudah diisi oleh 3 nama. Sehingga, klub masih menyisakan 2 slot untuk pemain asing bebas federasi dan 1 dari ASEAN.

Perihal situasi ini, manajemen klub berlogo kepala singa berjanji akam segera melengkapinya. Saat ini, proses negosiasi terhadap pemain bidikan tengah berlangsung.

"Semoga proses perekrutan (3 pemain asing lainnya) berjalan dengan lancar," beber Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas pada Selasa (30/05/23).

Dan yang pasti, semua pemain asing yang akan membela Arema FC musim ini, sudah sesuai dengan kebutuhan tim yang kembali mempercayakan kepada I Putu Gede.

"Tentu saja, semua pemain yang direkrut adalah pemain berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan tim," tandas owner klub Liga 3 Jatim, NZR Sumbersari FC itu.

Hingga saat ini, dua nama di antara yang santer dikabarkan segera bergabung ke Arema FC adalah Vinicius atau Vico Duarte dan Yukiya Sugita. 

Vico Duarte merupakan alumni klub ternama Serie A Brasil, Gremio. Winger berusia 26 tahun itu kini berlaga di Serie B Brasil bersama klub Mirassol-SP.

Sementara Yukiya Sugita merupakan pemain asal Jepang. Dia kini berusia 30 tahun dan musim lalu berlaga di Liga Iran memperkuat Foolad FC.