Serba-serbi Final Liga Champions Man City vs Inter Milan: Venue, Harga Tiket hingga Total Hadiah
Sebelum menyaksikan final Liga Champions, mari mengenal lebih dulu beberapa fakta menarik tentang trofi yang bakal diperebutkan Manchester City dan Inter Milan nanti.
Trofi Liga Champions memiliki bentuk yang cukup unik, yakni mempunyai gagang lebar di bagian sisinya sehingga banyak orang menyebut trofi ini sebagai big ear atau Si Kuping Besar.
Desain piala UCL terinspirasi dari karya Jörg Stadelmann, seorang desainer perhiasan asal Swiss. piala ini berwarna perak mengkilap dengan tinggi 74cm dan berat sekitar 11 kilogram.
Sebuah klub hanya diizinkan menyimpan piala versi asli jika berhasil memenangkan liga sebanyak lima kali, atau tiga kali berturut-turut.
Sejauh ini baru ada lima klub yang bisa menyimpan piala asli Liga Champions yaitu Real Madrid, AFC Ajax, Bayern Munich, AC Milan, dan Liverpool.
Total Hadiah
Tak cuma kebanggaan yang bakal diraih para tim pemenang Liga Champions, melainkan ada kucuran dana fantastis yang akan diterima usai memenangkan trofi Si Kuping Besar.
Dari laman resmi UEFA disebutkan, bahwa pemenang Liga Champions musim ini akan mendapat hadiah sebesar 20 juta euro. Sedangkan runner up akan memperoleh 15.5 juta euro.
Selain itu, tim-tim yang berhasil menang dari babak penyisihan grup hingga fase knock out, juga mendapat tambahan hadiah dari UEFA.
Jika dikalkulasikan, tim pemenang Liga Champions musim ini akan menerima total hadiah sebesar 85,14 juta euro atau setara dengan Rp1,3 triliun.