FOOTBALL265.COM - Follower Instagram milik klub Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), turun drastis usai Lionel Messi hengkang di bursa transfer berikutnya.
Lionel Messi akan hengkang dari PSG lebih tepatnya pada jendela bursa transfer yang akan dibuka Juli mendatang.
Hal tersebut dikarenakan Paris Saint-Germain tidak memperpanjang kontrak Lionel Messi yang akan berakhir pada 30 Juni 2023.
Keadaan itu disebabkan karena PSG sempat terlibat beberapa perselisihan dengan pemain yang kerap disapa La Pulga tersebut.
Mulai dari fans PSG yang menyematkan julukan Le Tran Monastre, atau si pengkhianat, kepada Messi. Hingga konflik akibat sang pemain tidak mengikuti satu sesi latihan klub.
Selain itu, PSG diyakini kecewa dengan Lionel Messi karena dianggap gagal memberikan gelar juara Liga Champions.
Terlebih lagi, winger berpaspor Argentina tersebut merupakan salah satu pemain yang mendapatkan gaji tinggi di Paris Saint-Germain.
Maka tak ayal jika PSG akan mendepak Messi dari skuat di musim depan, mengingat gajinya dinilai tidak sebanding dengan kontribusinya.
Meskipun belum diketahui secara pasti soal klub baru Lionel Messi, pemain berusia 35 tahun itu semakin dekat dengan Barcelona.
Kepergian Lionel Messi dilaporkan membuat Instagram PSG baru-baru ini dilaporkan kehilangan follower dengan angka yang besar.