Rumor Transfer Liverpool: Idam-idamkan 3 Pemain dari Liga Lintas Negara
Selain Liverpool, Federico Chiesa kabarnya juga diminati raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen, yang tentunya menjadi godaan menggiurkan bagi sang pemain.
Federico Chiesa bisa pergi dari Juventus di angka 36,5 juta euro atau sekitar Rp583 miliar. Namun jika mendarat di Liverpool, di mana ia akan bermain?
Meski terlihat nyaman bermain di mana saja, posisi yang paling mungkin ditempati Federico Chiesa adalah milik Mohamed Salah.
Di luar itu pun, Jurgen Klopp sudah memiliki banyak opsi yang bisa membuat kepalanya pusing jika ketambahan Federico Chiesa.
Selain Mohamed Salah, Liverpool masih punya Diogo Jota, Cody Gakpo, dan yang lainnya. Jadi, apakah mendatangkan sang bintang Juventus adalah pilihan tepat?
Selanjutnya ada Manu Kone, yang saat ini bermain untuk Borussia Monchengladbach. Kedatangannya pun bisa terwujud setelah Liverpool berganti direktur olahraga ke Jorg Schmadtke.
Dari kabar yang beredar, Liverpool untuk saat ini sedang mengupayakan Manu Kone merapat ke Anfield bersama Khephren Thuram (Nice).
Sumber dari Anfield Index menyebut, baik Manu Kone maupun Khephren Thuram sudah menyetujui kesepakatan secara pribadi dengan Liverpool.
Jika salah satu merapat, atau bahkan dua-duanya, lini tengah Liverpool akan mendapat suntikan bakat yang sangat impresif.
Apalagi Khephren Thuram, mengingat gelandang yang satu ini termasuk pemain energik dan dinamis, ditambah postur tubuh serta fisiknya yang atletis.