Terbentur Tottenham, Usaha Manchester United Dapatkan Harry Kane Akhirnya Pupus
Dalam bursa transfer, Tottenham Hotspur selaku klub penjual bisa saja mengubah rencana mereka soal Harry Kane.
Namun demikian, Fabrizio Romano belakangan menyebut bahwa Manchester United tak akan kembali untuk mendatangkan Harry Kane. Alih-alih, muncul nama Rasmus Hojlund.
“Rasmus Hojlund menjadi opsi baru yang akan coba didatangkan Manchester United di bursa transfer musim panas 2023 nanti,” ujar Romano.
Rasmus Hojlund sendiri merupakan pemain dari klub Liga Italia, Atalanta, yang kabarnya tengah diamati oleh Manchester United.
Bahkan, untuk hengkang ke Manchester United, Hojlund sudah pindah ke SEG Agency untuk hengkang ke Liga Inggris.
Hanya saja, Manchester United terganjal Atalanta yang kabarnya akan memberikan banderol tinggi untuk Rasmus Hojlund.
Hojlund sendiri kabarnya akan dihargai sekitar 40 juta euro oleh Atalanta yang tentu ingin mendapatkan dana besar.
Namun demikian, Manchester United akan coba membayar harga tersebut dan mendatangkan Rasmus Hojlund sebagai salah satu penyerang di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Selain itu, dengan gagalnya transfer Harry Kane, maka Manchester United berpotensi untuk mempertahankan penyerang Prancis, Anthony Martial.
Martial sendiri dirumorkan menjadi salah satu pemain yang akan hengkang dari Manchester United di bursa transfer musim panas 2023.