In-depth

5 Fakta Mencengangkan Jelang Duel Timnas Indonesia vs Argentina: Dikawal Sosok 'Fenomenal'

Senin, 19 Juni 2023 12:41 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Laga persahabatan antara Timnas Indonesia vs Argentina. Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Laga persahabatan antara Timnas Indonesia vs Argentina.

FOOTBALL265.COM - Ada beberapa fanta mencengangkan jelang laga uji coba bertajuk FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina pada Senin (19/06/23) pukul 19.30 WIB.

Pertandingan FIFA Matchday Juni 2023 antara Timnas Indonesia vs Argentina akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Duel ini sudah sangat dinanti-nantikan oleh fans Timnas Indonesia, karena 60 ribu tiket yang disediakan PSSI sempat ludes hanya dalam hitungan menit.

Akan tetapi, banyak masyarakat khususnya Indonesia yang merasa kecewa karena Argentina tidak akan diperkuat oleh sang mega bintang, Lionel Messi.

Tidak hanya Lionel Messi, dua bintang lainnya yaitu Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi juga tidak ikut ke dalam rombongan ke Jakarta.

Pelatih Argentina yaitu Lionel Scaloni meminta pecinta sepak bola Indonesia tetap enjoy. Sebab siapapun pemainnya nanti tetap menikmati pertandingan.

“(Lionel) Messi, Angel Di Maria dan (Nicolas) Otamendi memang perlu istirahat dan mereka perlu berlatih untuk laga-laga berikutnya,” ujar Lionel Scaloni.

"Tetapi siapapun pemainnya besok enjoy saja menikmati laga nanti,” tuturnya menambahkan.

Sementara itu, Timnas Indonesia sudah melakukan persiapan cukup matang untuk menghadapi Argentina. Sebelum bersua Tim Tango, mereka sempat bermain imbang 0-0 dengan Palestina pada Rabu (14/06/23) lalu.

Jelang duel menarik di FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina, berikut INDOSPORT telah merangkum adanya beberapa fakta mengejutkan: