Ngidam Marco Verratti, Juventus Miris Kena Tampar Agen dan Masalah Finansial
“Apakah Verratti bisa kembali ke Italia? Mungkin iya untuk mengenakan seragam tim nasional dan sungguh tak mungkin untuk lebih dari itu,” ujar Pimenta.
“Kini, Verratti sedang liburan, selanjutnya mari kita lihat saja,” imbuhnya.
Di sisi lain, usaha Juventus untuk mendatangkan Verratti akan menemui jalan buntu, mengingat pemain yang satu ini dipastikan berharga mahal.
Selain itu, PSG merupakan sebuah klub yang punya finansial cukup stabil dan membuat Juventus makin sulit untuk mendatangkan Marco Verratti.
Menurut Transfermarkt, nilai pasar Marco Verratti masih berada di angka 50 juta euro yang tentu akan menyulitkan Juventus.
Selain itu, kontrak Verratti di Paris Saint-Germain masih berlangsung hingga 2026 nanti yang sudah tentu menaikkan harga jual sang pemain.
Juventus sendiri kini tengah mengalami masalah finansial yang kemudian membuat mereka sulit mendatangkan pemain buruan.
Bahkan, La Vecchia Signora mengubah strategi dengan mencoba mendatangkan pemain-pemain muda yang berharga murah. Pemain Empoli, Fabiano Parisi menjadi salah satu target Juventus di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Namun demikian, usaha Juventus mendatangkan Marco Verratti bisa saja berlanjut dengan adanya peluang di bursa transfer musim panas 2023.