In-depth

Deretan Pemain Man United yang Bisa Jadi Tumbal Demi Tebus Andre Onana dari Inter

Jumat, 23 Juni 2023 16:40 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Reuters/Daniele Mascolo
Andre Onana saat laga Liga Champions antara Inter Milan vs Barcelona Copyright: © Reuters/Daniele Mascolo
Andre Onana saat laga Liga Champions antara Inter Milan vs Barcelona

FOOTBALL265.COM - Manchester United memiliki peluang besar untuk menggaet kiper andalan Inter Milan yaitu Andre Onana pada bursa transfer musim panas 2023.

Dilansir dari Sempreinter, agen Andre Onana dilaporkan telah berada di Old Trafford untuk melakukan negosiasi dengan manajemen Manchester United.

Bagi pelatih Manchester United yaitu Erik ten Hag, Andre Onana bukanlah sosok yang asing. Keduanya pernah bekerja sama masih bekerja di klub raksasa Belada, Ajax Amsterdam.

Bahkan kerjasama keduanya membuahkan lima trofi, di antaranya dua gelar juara Liga Belanda. Onana tercatat pernah berlaga sebanyak 145 kali di Ajax dibawah arahan Ten Hag.

Meski pintu masuk ke Old Trafford kini semakin dekat, akan tetapi Inter Milan memberikan syarat cukup berat bagi manajemen Setan Merah.

Inter Milan tidak mau mengalah soal negosiasi harga. Nerrazzuri tetap tegas memasang harga jual sebesar 50 juta euro atau sekitar Rp 814 miliar.

Kiper asal Kamerun tersebut memang cocok sebagai pengganti David de Gea. Di bawah asuhan Simone Inzaghi, ia menunjukan performa impresif.

Dari total 41 penampilannya bersama Inter Milan, ia hanya kemasukan gol sebanyak 36 kali, dan berhasil mencatatkan 19 kali nirbobol.

Meski begitu, harga 50 juta euro dirasa terlalu banyak karena Erik ten Hag masih memiliki beberapa pemain incaran lainnya dengan harga tinggi.

Akan tetapi, ada beberapa solusi yang bisa dilakukan oleh Manchester United. Mereka bisa menjadikan beberapa pemain berikut sebagai tumbal demi mendaratkan Andre Onana: