FOOTBALL265.COM - Lika-liku karier Sutan Zico, dulu bersinar di timnas Indonesia usia muda hingga diboyong ke Inggris, direkrut Persija Jakarta, tetapi kini turun ke Liga 2.
Siapa yang tak kenal dengan Sutan Zico. Pemilik nama lengkap Sutan Diego Armando Ondriano Zico itu pernah bersinar di timnas Indonesia U-16 asuhan Fakhri Husaini.
Sutan Zico pernah membawa timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2018. Ia juga menjadi top skor di ajang kualifikasi Piala Asia U-16 2017 dengan 10 gol.
Di perempat final Piala Asia U-17, Sutan Zico mencetak gol saat melawan Australia, tetapi timnas Indonesia kalah dengan skor tipis 2-3, sehingga gagal main di Piala Dunia U-17.
Tak dapat dipungkiri, Sutan Zico adalah pemain muda potensial. Persija Jakarta langsung merekrutnya untuk jadi bagian dari tim muda yang bermain di Elite Pro Academy.
Meski berusia sangat muda, Sutan Zico dipercaya membela Persija Jakarta U-18. Salah satu golnya berhasil membawa tim meraih juara tiga di EPA Liga 1 U-18 2019 silam.
Sutan Zico kemudian lolos seleksi pemain Garuda Select angkatan pertama ke Inggris. Di kancah Eropa, pesepak bola kelahiran 7 April 2002 itu juga ketagihan mencetak gol.
Sutan Zico menjadi salah satu top skorer di Garuda Select angkatan pertama dengan torehan 8 gol, salah satunya ke gawang Chelsea. Rekornya melewati Bagus Kahfi yang saat itu hanya membukukan 6 gol.
Prestasi gemilang ini membuat Sutan Zico langsung promosi ke tim senior Persija di tahun 2020 lalu, di usianya yang masih tergolong sangat muda, 18 tahun.
Hanya saja, Persija saat itu memiliki sederet penyerang kenamaan, sebut saja Marko Simic, Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, dll, sehingga Zico tak mendapat menit bermain.