Bursa Transfer

Rumor Transfer Manchester United: Tebus Klausul Rilis Goncalo Ramos, Pertahankan Greenwood

Kamis, 29 Juni 2023 23:01 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Carl Recine
Rumor transfer klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, sajikan siap tebus klausul rilis Goncalo Ramos dan pertahankan Mason Greenwood. Copyright: © REUTERS/Carl Recine
Rumor transfer klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, sajikan siap tebus klausul rilis Goncalo Ramos dan pertahankan Mason Greenwood.

FOOTBALL265.COM – Rumor transfer klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, sajikan siap tebus klausul rilis Goncalo Ramos dan pertahankan Mason Greenwood.

Manchester United tak bisa dipungkiri sangat membutuhkan striker baru sehingga mereka siap menebus klausul rilis striker Benfica, Goncalo Ramos.

Man United sejatinya meminati Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan Victor Osimhen (Napoli), tetapi harga kedua pemain itu berada di luar nalar di tengah situasi minimnya dana transfer Setan Merah.

Situasi ini tentu saja tak lepas dari akuisisi Manchester United yang tak kunjung selesai sehingga Erik ten Hag selaku manajer sendiri juga tak tahu berapa anggaran belanja yang didapatkannya musim panas 2023 ini.

Walaupun demikian, Presiden Benfica, Rui Costa, tetap percaya bahwa Manchester United mampu menebus klausul rilis Goncalo Ramos senilai 80 juta euro (Rp1,3 triliun) di tengah situasi mereka yang butuh striker anyar.

Di sisi lain, Setan Merah tentu juga menyiapkan Plan B untuk menggaet bomber Atalanta, Rasmus Hojlund, tetapi lagi-lagi kepentok dengan harga tinggi 70 juta poundsterling.

Minat Setan Merah untuk menggaet bomber muda berpaspor Denmark itu dikonfirmasi oleh pakar transfer ternama asal Italia, Fabrizio Romano.

"Terkait situasi striker mereka, ada dua pemain yang sedang diminati Manchester United. Pertama adalah Rasmus Hojlund. Saya selalu mengatakannya kepada Anda, mereka meminatinya," tutur Fabrizio Romano.

"Namun, Manchester United harus memahami dana yang mereka miliki sebab Atalanta meminta 70 juta pound untuk Hojlund," imbuhnya.

Namun, jika krisis striker ini tak kunjung usai karena ketiadaan dana transfer, Manchester United juga punya opsi lain untuk berjaga-jaga, yaitu mempertahankan Mason Greenwood.