In-depth

Bedah Taktik Liverpool dengan Dominik Szoboszlai, Sosok Klop untuk Skema Jurgen Klopp!

Sabtu, 1 Juli 2023 16:01 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS/Annegret Hilse
Sempat dikabarkan akan kalah dari rival Liga Inggris (Premier League), Newcastle United, Liverpool sanggup memenangkan perebutan untuk jasa Dominik Szoboszlai. (Foto: REUTERS/Annegret Hilse) Copyright: © REUTERS/Annegret Hilse
Sempat dikabarkan akan kalah dari rival Liga Inggris (Premier League), Newcastle United, Liverpool sanggup memenangkan perebutan untuk jasa Dominik Szoboszlai. (Foto: REUTERS/Annegret Hilse)

FOOTBALL265.COM - Sempat dikabarkan akan kalah dari rival Liga Inggris (Premier League), Newcastle United, Liverpool sanggup memenangkan perebutan untuk jasa Dominik Szoboszlai.

Pada Sabtu (01/07/23), telah dilaporkan oleh Fabrizio Romano jika The Reds mencapai kesepakatan untuk memboyong sang bintang Hungaria pada bursa transfer musim panas ini.

Tidak tanggung-tanggung, Liverpool menyanggupi untuk menebus klasul rilis Szoboszlai dari RB Leipzig yang bernilai 70 juta Euro.

Tes medis untuk pemain 22 tahun itu akan dijadwalkan segera dan baru kemudian peresmian transfer ini dapat dilakukan.

Liverpool sepertinya benar-benar serius dalam menyongsong Liga Inggris 2023/2024 dengan telah mendapatkan dua rekrutan anyar dalam diri Dominik Szoboszlai dan Alexis Mac Allister.

Hal tersebut memang sudah sepantasnya mereka tunjukkan pasca kampanye yang jauh di bawah standar musim lalu dimana tim asuhan Jurgen Klopp tersebut hanya finis di peringkat kelima.

Untuk kali pertama sejak 2015/2016 Liverpool harus mengakhiri Liga Inggris di luar zona Liga Champions dan mereka menyesali ini sehingga didatangkanlah Szoboszlai ke Anfield.

Dalam diri gelandang serba bisa tersebut, Liverpool akan mendapatkan sosok yang mereka bisa andalkan untuk jangka waktu panjang.

Szoboszlai digadang-gadang adalah bakat terbaik yang lahir di Hungaria melampaui Ferenc Puskas, Zoltan Czibor, atau Nandor Hidegkuti.

Dengan cara yang tepat memasukkannya ke starting XI, Liverpool akan siap bersaing lagi di papan atas Liga Inggris musim depan.