Profil Cesc Fabregas, Jebolan Piala Dunia U-17 hingga Cap Pengkhianat Arsenal

Jagonya Piala Dunia
Dua gelar Euro dan satu Piala Dunia pernah disambarnya bersama Timnas Spanyol yang juga berisikan pemain-pemain bintang era Iker Casillas dkk.
Namun jauh sebelum kesuksesan di Euro 2008 dan 2012 dan Piala Dunia 2010, Cesc Fabregas adalah jebolan Piala Dunia U-17 yang gemilang di edisi 2003.
Waktu, itu ia tampil impresif sepanjang turnamen dan membawa pulang dua penghargaan individu, Golden Shoes dan Golden Ball.
Ia mencetak lima gol dan membawa Timnas Spanyol U-17 ke final meski pada akhirnya harus kalah di tangan Brasil dengan skor 0-1.
Cap Pengkhianat di Arsenal
Meski besar di Arsenal, nasib Cesc Fabregas ternyata tidak berbeda jauh dari Robin van Persie yang sempat dicap pengkhianat karena membelot ke Manchester United.
Pria bernama lengkap Francesc Fabregas Soler ini sempat membuat banyak suporter Arsenal patah hati karena memilih kembali ke Barcelona.
Bahkan, pernah viral sebuah video di mana dirinya ‘dipaksa’ memakai jersey Barcelona oleh Gerard Pique dkk saat pesta perayaan juara Timnas Spanyol di Piala Dunia.
Benar saja, ia pada akhirnya memang angkat kaki ke Barcelona setelah drama tersebut, meninggalkan luka besar di dalam hati para penggemar Arsenal.
Bahkan, saat orang-orang sudah lupa dengan kepindahannya ke Barcelona, Cesc Fabregas kembali membuat gempar karena merapat ke rival sengit Arsenal, Chelsea.
Namun terlepas dari itu, ia merupakan pemain legendaris di Liga Inggris, yang sudah mencicipi banyak kesuksesan sejak usia muda bersama Arsenal.