In-depth

Persib di Liga 1 Musim Ini, Hanya Sisakan Satu Pemain dari Skuad Juara ISL 2014

Selasa, 4 Juli 2023 20:13 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/INDOSPORT
Selebrasi Achmad Jufriyanto bersama rekan-rekannya merayakan golnya ke gawang PSM. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Selebrasi Achmad Jufriyanto bersama rekan-rekannya merayakan golnya ke gawang PSM.
Tak Masuk Skema?

Namun sayang, meski masih ada di dalam tim yang disiapkan untuk kompetisi Liga 1 2023-2024, Achmad Jufriyanto dikabarkan tidak masuk dalam skema Luis Milla. 

Saat uji coba menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (25/06/23), nama Jupe tidak ada dalam daftar susunan pemain (DSP).

Selain itu, pada sesi latihan Selasa (27/06/23), ada enam pemain yang menjalankan program latihan terpisah, di antaranya Nick Kuipers, Abdul Aziz dan Achmad Jufriyanto.

Kemudian, pada pertandingan perdana kompetisi Liga 1 2023-2024, menghadapi Madura United di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (02/07/23), Jupe kembali tidak masuk dalam DSP Persib.

Pelatih Persib, Luis Milla, memberikan jawaban terkait tidak masuknya Jupe dalam DSP tim saat laga perdana kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

"Sepak bola hanya dimainkan 11 lawan 11, sedangkan kini kami memiliki 28 pemain. Jadi tidak mungkin untuk memainkan semuanya," kata Luis Milla setelah pertandingan di Stadion GBLA.

Selain itu, pada persiapan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, skuad Maung Bandung mendatangkan lima pemain anyar dengan komposisi tiga lokal dan dua asing.

Mereka sengaja didatangkan oleh tim kebanggaan Bobotoh, untuk menambah kekuatan di beberapa posisi saat mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024. 

"Datangnya pemain baru juga memberikan perbaikan untuk tim. Tidak mungkin memainkan semua pemain dan musim ini juga kami kedatangan pemain baru," jelas pelatih asal Spanyol ini.