Liga Inggris

Selepas 12 Tahun Bersama, David de Gea Resmi Berpisah dengan Manchester United

Sabtu, 8 Juli 2023 21:42 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor:
© REUTERS/Craig Brough
David de Gea, kiper Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough Copyright: © REUTERS/Craig Brough
David de Gea, kiper Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough

FOOTBALL265.COM -  Selepas 12 tahun bersama, David de Gea akhirnya memutuskan hengkang dari Manchester United pada hari Sabtu (08/07/23).

Pengumuman hengkangnya David de Gea dari Manchester United disampaikan melalui akun Instagram resmi @d_degeaofficial.

David de Gea mulanya merupakan  kiper andalan Man United, setidaknya dalam 12 tahun belakangan.

Kerap kali tampil konsisten, De Gea merupakan andalan di posisi penjaga gawang MU dan kerap kali melakukan penyelamatan gemilang.

Hanya saja, pembicaraan perpanjangan kontrak yang mandek antara klub Liga Inggris, Man Utd dan David de Gea dalam beberapa bulan belakangan kemudian tak berlanjut.

Salah satu masalah yang santer terdengar adalah keengganan De Gea untuk mengurangi gajinya di kontrak baru.

Selain itu, ada indikasi bahwa eks kiper Atletico Madrid ini bakal jadi kiper kedua di Manchester United.

Kemudian, David de Gea memutuskan untuk hengkang usai tak ada kontrak baru yang diteken selepas 30 Juni 2023 ini.

Kemudian, barulan De Gea mengumumkan perpisahan dengan Manchester United dengan beberapa pernyataan yang menarik.

Salah satu hal yang disoroti oleh De Gea adalah perihal kepercayaan dari sang pelatih, Sir Alex Ferguson yang mendatangkannya ke Manchester United.