Legenda Timnas Indonesia, Widodo C Putro Resmi Menjadi Pelatih Deltras FC untuk Liga 2 2023-2024
Sekadar informasi, selain merekrut Widodo C Putro sebagai pelatih Liga 2. Deltras FC sebelumnya sudah getol melakukan pembinaan pemain usia dini.
Deltras membangun akademi untuk memfasilitasi pemain-pemain muda di bawah asuhan Fakhri Husaini.
Manajemen Deltras FC membeberkan, menentukan pelatih yang tepat untuk kompetisi Liga 2 tidaklah mudah.
Hal ini disampaikan oleh Manajer Deltras FC, Dian Felani. Sosok yang tepat ditambah persaingan Liga 2 yang semakin dekat menjadi alasannya.
Namun manajemen berusaha mengupayakan yang terbaik dengan memilih pelatih berkualitas untuk bisa naik kasta.
“Kita memilih Coach Widodo karena track recordnya menjadi pelatih bagus,” kata Dian Felani.
“Persaingan di Liga 2 juga cukup ketat dan supaya bisa naik kasta juga,” pungkasnya.