FOOTBALL265.COM – Rekap rumor bursa transfer Eropa hingga Rabu (19/07/2023), mulai dari AC Milan bakal datangkan dua pemain baru hingga Manchester United siap resmikan Rasmund Hojlund.
Sepanjang hari kemarin, tim-tim Eropa semakin intens mendekati bintang incaran mereka dan berharap bisa segera diresmikan pada musim panas ini.
Dari Liga Italia, ada AC Milan yang sedang berusaha keras untuk bisa mendapatkan tanda tangan mesin gol Liga Portugal, Mehdi Taremi.
AC Milan kembali melayangkan tawaran baru demi memboyong bomber FC Porto, Mehdi Taremi, di bursa transfer musim panas 2023.
Striker asal Iran itu sebelumnya sempat ditawar Milan senilai 13 juta euro yang kiranya nominal itu masih jauh dari yang diminta klub Liga Portugal itu.
Harga Taremi sendiri berada di kisaran 20-25 juta euro yang sebenarnya masih bisa dituruti oleh Tim Merah Hitam.
Akan tetapi, AC Milan kabarnya siap mengajukan tawaran kejutan senilai 20 juta euro dengan beberapa tambahan lain demi merekrut Mehdi Taremi di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Tawaran dari raksasa Liga Italia tersebut disinyalir akan membuat Porto mau melepas Taremi mengingat nominalnya yang berada di kisaran banderol yang dipatok klub Liga Portugal itu.
Bomber berusia 31 tahun itu tentu perlu digaet karena ia akan menjadi pesaing Olivier Giroud yang usianya sudah menginjak 36 tahun.
Selain AC Milan, berikut INDOSPORT rangkum deretan rekap rumor transfer tim Eropa pada Rabu (19/07/2023):