5 Bintang Top Eropa yang Tolak Godaan Fantastis Arab Saudi, Mbappe Menyusul?
Bintang Barcelona, Ousmane Dembele, juga menolak tawaran fantastis dari Arab Saudi demi tetap bertahan di kompetisi Eropa.
Tawaran itu datang dari klub Cristiano Ronaldo, yakni Al Nassr. Ia bahkan ditawari gaji Rp12,9 miliar per pekannya dari klub tersebut.
Padahal di Barcelona, masa depan Dembele terbilang abu-abu. Terlebih lagi, gaji yang ia terima tak sebesar tawaran dari Al Nassr.
4. Luka Modric
Al Hilal tak hanya menggoda Lionel Messi saja. Peraih Ballon d’Or 2018, yakni Luka Modric juga mendapat tawaran fantastis dari mereka.
Tak tanggung-tanggung Al Hilal menawarkan bayaran sebesar 171 juta poundsterling (Rp3,2 triliun) untuk pemain berusia 37 tahun itu.
Tapi sayangnya Modric enggan menerima tawaran fantastis itu. Malahan ia memilih memperpanjang kontraknya di Real Madrid.
5. Romelu Lukaku
Romelu Lukaku menjadi nama yang juga menolak tawaran dari Al Hilal, meski dirinya mendapatkan gaji fantastis kelak di Arab Saudi.
Lukaku mendapat tawaran sebesar 21 juta poundsterling per tahunnya. Lalu tawaran itu meningkat menjadi 50 juta poundsterling per tahun.
Tapi hingga saat artikel ini dibuat, Lukaku masih menolak tawaran tersebut demi tetap bisa bermain di Eropa agar masuk skuad Euro 2024.