FOOTBALL265.COM - Transfer Fabinho, gelandang klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, ke Al Ittihad tersendat, kabarnya disebabkan karena anjing.
Klub raksasa Inggris, Liverpool, bersiap menghadapi kehilangan dua pemain senior mereka, Jordan Henderson dan Fabinho, pada bursa transfer musim panas ini.
Jordan Henderson disebut akan bereuni dengan mantan kapten Liverpool, Steven Gerrard, di Al Ettifaq. Sedangkan Fabinho telah menerima tawaran untuk bermain di Al Ittihad.
Tak tanggung-tanggung, pemain berpaspor Brasil tersebut ditawar dengan harga fantastis, 40 juta poundsterling, oleh klub Liga Arab Saudi tersebut.
Namun, hingga kini Al Ittihad tak kunjung meresmikan transfer Fabinho. Banyak yang mengira hal ini disebabkan oleh anjing peliharaan sang pemain.
Seperti diketahui, Fabinho memiliki dua ekor anjing ras bulldog Prancis. Menurut beberapa spekulasi, negara-negara Teluk, termasuk Arab Saudi, memiliki regulasi khusus untuk mengatur masuknya hewan-hewan tertentu ke negara mereka.
Dengan demikian, keterlambatan ini disebut-sebut terjadi karena Fabinho masih menantikan kejelasan terkaut nasib hewan kesayangannya tersebut.
Namun, kabar ini rupanya dibantah oleh media Brasil, Globo Esporte. Mereka menyebut jika lambatnya proses transfer Fabinho murni karena birokrasi.
"Kami telah menghubungi beberapa orang yang dekat dengan Fabinho. Kami menemukan bahwa kedua anjingnya bukan masalah," tulis Globo Esporte, dikutip dari Liverpool Echo.
"Hal ini tidak pernah menjadi penghalang dalam transfer. Sang pemain telah mencapai kesepakatan dengan Al Ittihad, tapi proses ini belum rampung karena beberapa birokrasi."