Bursa Transfer

3 Alasan Chelsea Harus Cegah Todd Boehly Depak Conor Gallagher dan Trevoh Chalobah

Rabu, 26 Juli 2023 05:40 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Andrew Boyers
Trevoh Chalobah, pemain Chelsea. Foto: REUTERS/Andrew Boyers Copyright: © Reuters/Andrew Boyers
Trevoh Chalobah, pemain Chelsea. Foto: REUTERS/Andrew Boyers
2. Berguna sebagai Squad Player

Keinginan Todd Boehly mendepak Conor Gallagher dan Trevoh Chalobah sebisa mungkin harus dicegah oleh Chelsea demi menambah kedalaman skuad.

Saat ini, skuad utama Chelsea hanya menyisakan beberapa pemain saja, terutama di sektor lini tengah dan lini pertahanan.

Jika Gallagher dijual, lini tengah Chelsea akan makin keropos, meski berhasil mendatangkan Moises Caicedo dari Brighton.

Pun dengan Chalobah. Cederanya Wesley Fofana membuat lini belakang Chelse kekurangan bek natural. Hingga saat ini, The Blues belum dikaitkan dengan bek baru.

Sehingga, ada baiknya Gallagher dan Chalobah dipertahankan untuk menambah kedalaman skuad karena keduanya tak begitu memusingkan tampil di tim utama atau tidak.

3. Kualitas Gallagher dan Chalobah Cocok untuk Pochettino

Di sepanjang pramusim yang dilakoni Chelsea, baik Gallagher dan Chalobah sama-sama kerap dipercaya oleh Mauricio Pochettino.

Tak disangka, kepercayaan itu membuahkan hasil manis, di mana Gallagher mampu mencetak dua gol dan Chalobah mampu tampil solid dan dipercaya sebagai kapten.

Dua catatan ini menjadi penilaian positif di mata Pochettino. Apalagi keduanya berstatus jebolan akademi Chelsea, sehingga dianggap paham kultur klub.

Dengan banyaknya pemain muda di kubu Chelsea yang baru bergabung, hadirnya jebolan akademi seperti keduanya bisa membantu para pemain baru untuk memahami kultur klub.

Tentu tak mengherankan jika Pochettino sendiri kabarnya menentang rencana Todd Boehly tersebut untuk menjual salah satu dari keduanya.