In-depth

3 Alasan Paolo Maldini Mestinya Tolak Tawaran PSG: Masih 11-12 dengan AC Milan

Jumat, 28 Juli 2023 07:00 WIB
Penulis: Martini | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Nicolo Campo/LightRocket via Getty Images
Paolo Maldini, mantan direktur teknik AC Milan yang dibidik PSG. Copyright: © Nicolo Campo/LightRocket via Getty Images
Paolo Maldini, mantan direktur teknik AC Milan yang dibidik PSG.
2. Liga Prancis Kurang Kompetitif

Dengan kualitas Paolo Maldini dalam meracik formula sebuah tim, rasanya cukup disayangkan jika akhirnya ia berlabuh ke Liga Prancis yang disebut sebagai Liga Petani karena kurang kompetitif.

Apalagi dengan status PSG sebagai tim raksasa Liga Prancis dan pundi-pundi uang yang tidak berseri, rasanya Paolo Maldini tidak benar-benar dibutuhkan oleh tim.

Maldini mestinya mencari tantangan untuk meracik tim yang sedang merangkak, dan membawakan pemain bintang ke tim tersebut.

Sehingga jika ia bisa membawa tim menjadi juara dan tampil di Liga Champions, nama Paolo Maldini akan terukir dalam sejarah.

Masih banyak pelabuhan lain di Liga Italia, Liga Inggris, atau Liga Spanyol yang bisa mewujudkan ambisi Paolo Maldini, dan rasanya Liga Prancis bukanlah wadah yang tepat untuk saat ini.

3. Direktur Timnas Italia Lebih Menggiurkan 

Selain mendapat tawaran untuk menjadi direktur teknik PSG, Paolo Maldini saat ini juga sedang dipertimbangkan untuk dilantik menjadi dirtek Timnas Italia.

Jabatan mentereng di Timnas Italia tentu saja lebih menggiurkan. Paolo Maldini bisa memantau bakat-bakat muda dari Negeri Pizza untuk menambah daya dobrak Gli Azzurri.

Tugas Paolo Maldini pun jauh lebih mudah, cukup memantau para pemain Italia saja, dan ia tidak perlu bersusah payah untuk membuat anggaran bursa transfer.

Apalagi berkaca dari kasus AC Milan, ia konflik dengan Gerry Cardinale hanya karena permintaannya tidak dikabulkan saat menyetor anggaran pemain. Kasus ini tidak akan terjadi jika ia menjabat di Timnas Italia.

Ini adalah alasan yang cukup bagus bagi Paolo Maldini untuk menolak tawaran PSG.