FOOTBALL265.COM - Pelatih Deltras FC, Widodo C. Putro, sudah mengantongi dua kandidat pemain asing untuk mengarungi Liga 2 2023/24.
Namun, Widodo masih merahasiakan identitas pemain asing yang ditaksir Deltras. Dia hanya mengaku telah melaporkan kepada manajemen apa saja kebutuhan untuk tim.
“Sudah ada satu pemain asing yang deal dengan kami. Posisinya bek tengah. Satu lainnya masih menunggu proses negosiasi,” kata Widodo, Selasa (8/8/23).
Pemain asing yang sedang masuk tahap negosiasi ini berposisi striker, sebagaimana kebutuhan tim. Keduanya sama-sama belum pernah merumput di Liga Indonesia.
Sekadar mengingatkan, ada perubahan regulasi kompetisi Liga 2 2023/24. Setiap peserta sekarang diperbolehkan memakai jasa dua pemain asing. dengan syarat kewarganegaraan bebas dan satu lagi dari Asia.
Deltras FC sendiri terus melakukan persiapan, mulai dari menggelar latihan perdana dilanjutkan pemusatan latihan (TC) di Batu. Mereka juga menggelar sejumlah uji coba untuk melihat kesiapan fisik masing-masing pemain.
Di sisi lain, Deltras FC sedang gencar menggeber seleksi pemain muda. The Lobster setidaknya sudah melakukan seleksi pemain berusia 20 tahun lebih dari tiga pemain.
Pelatih Widodo C Putro memberikan kesempatan kepada pemain muda pada seleksi yang diselenggarakan Deltras FC, menyiasati regulasi Liga 2, yang mewajibkan setiap tim memainkan pemain berusia 20 tahun.
“Kami masih ada trial pemain muda karena regulasi nantinya memainkan pemain usia 20 jadi kita persiapkan ke sana,” kata Widodo C. Putro.
Pria yang akrab disapa WCP ini mengaku sudah membentuk kerangka tim untuk Liga 2 nanti. Sehingga, seleksi yang diselenggarakan ini sudah masuk dalam skema rancangan WCP untuk The Lobster.
Ke depan, dia berencana untuk menggelar pertandingan uji coba dengan tujuan membangun kekompakan antar pemain senior dan junior. Lawannya direncanakan tim selevel alias sama-sama dari Liga 2.
“Proses seleksi hanya pemain muda karena saya sudah ada kerangka tim di musim ini. Kami sudah lima kali uji coba dan saya akan mencoba lagi dua kali lagi uji coba dengan tim yang selevel,” imbuhnya.