Rumor Transfer Chelsea: Bidik Ivan Fresneda, Pochettino Tolak Vlahovic-Neymar
Chelsea harus memutar otak dan mencari target baru lainnya setelah Mauricio Pochettino menolak ide mendatangkan Dusan Vlahovic dan Neymar.
Semula, Chelsea dikabarkan akan melakukan barter dengan Juventus untuk mendapatkan Vlahovic dengan menumbalkan Romelu Lukaku.
Tapi Pochettino menolak ide tersebut karena menganggap Vlahovic tak cocok dengan taktiknya yang membutuhkan penyerang aktif ketimbang seorang Target Man.
Di sisi lain, manajemen Chelsea kabarnya juga tak tertarik ide Juventus yakni memberikan Lukaku dan uang 40 juta euro untuk mendapatkan Vlahovic.
Selain itu, Pochettino juga menolak rencana Chelsea mendatangkan Neymar dari Paris Saint-Germain di musim panas ini.
Pochettino menolak mantan anak asuhnya di PSG itu karena dianggap tak cocok dengan budaya Chelsea saat ini yang tak memberi gaji besar untuk bintangnya.
Di samping itu, Pochettino juga merasa Neymar tak masuk dalam skema yang tengah ia bangun bersama skuad muda Chelsea saat ini.
Rekap Transfer Resmi Chelsea 2023/2024.
Pemain Masuk:
Nicholas Jackson (dibeli dari Villarreal)
Christopher Nkunku (dibeli dari RB Leipzig)
Romelu Lukaku (kembali dari peminjaman Inter Milan)
Malo Gusto (kembali dari peminjaman Lyon)
Lesley Ugochukwu (dibeli dari Rennes)
Axel Disasi (dibeli dari AS Monaco
Callum Hudson-Odoi (kembali dari peminjaman Bayer Leverkusen)
Andrey Santos (kembali dari peminjaman Vasco da Gama)
Ethan Ampadu (kembali dari peminjaman Spezia)
Malang Sarr (kembali dari peminjaman AS Monaco)
Tiemoue Bakayoko (kembali dari peminjaman AC Milan)
Pemain Keluar:
Kai Havertz (Arsenal)
Mason Mount (Man United)
Hakim Ziyech (Al Nassr)
N'Golo Kante (Al Ittihad)
Mateo Kovacic (Man City)
Kalidou Koulibaly (Al Hilal)
Ruben Loftus-Cheek (AC Milan)
Eduoard Mendy (Al Ahli FC)
Joao Felix (kembali dari peminjaman - Atletico Madrid)
Denis Zakaria (kembali dari peminjaman - Juventus)
Tiemoue Bakayoko (habis kontrak)
Ethan Ampadu (Leeds United)